Bimata

Survei Indo Barometer, Masyarakat Nilai Prabowo Sebagai Menteri Dengan Kinerja Paling Baik dan Paling Dikenal

Bimatanews.com, Jakarta – Direktur Eksekutif Indo Barometer, Qudori memaparkan hasil survei mengenai kinerja Menteri dalam Pemerintahan Jokowi-Ma’ruf periode 2019-2024. Survei ini dilakukan pada tanggal 9 hingga 15 Januari 2020 dengan jumlah responden sebanyak 1.200 WNI yang mempunyai hak pilih dan tersebar di 34 Provinsi.

Hasil survei menyatakan, Prabowo Subianto (Menhan) menduduki posisi pertama sebagai Menteri yang memiliki kinerja paling baik dengan perolehan angka sebesar 26,8 %. Lalu, posisi ke dua diduduki Sri Mulyani (Menteri Keuangan) dengan perolehan angka sebesar 13,9 %, Erick Thohir (Menteri BUMN) 12,6 %, Mahfud MD (Menkopolhukam) 7,3 %, dan Nadiem Makarim (Mendikbud) 5,2 %,

Selanjtunya, Basuki Hadi Muljono (Menteri PUPR) 1,8 %, Syahrul Yasin Limpo (Mentan) 1,4 %, Tito Karnavian (Mendagri) 1,4 %, Muhadjir Effendy (Menko PMK) 0,9 %, dan Luhut Binsar Panjaitan (Menko Kemaritiman dan Investasi) 0,9 %.

Tidak hanya sebagai Menteri dengan kinerja paling baik, Prabowo juga dinyatakan sebagai Menteri yang paling dikenal dengan perolehan angka sebesar 18,4 %. Disusul Mulyani dengan perolehan angka sebesar 10,6 %, Erik 8,2 %, Mahfud 7,9 %, Nadiem 5,3 %, Luhut 5,2 %, Tito 5,0 %, Moeldoko 3,2 %, Edhy Prabowo 2,5 %, dan Pramono Anung 2,2 %.

Berdasarkan hasil survei di atas, Qudori mengungkapkan, keputusan Prabowo untuk bergabung ke dalam Pemerintahan Jokowi-Ma’ruf dinilai sudah tepat.

“Kalau melihat data ini, keputusan Pak Prabowo untuk masuk kabient tepat. Artinya panggung Pilpres terus bertahan sampai 2024,” ungkapnya, Minggu (16/2/2020).

Perlu diketahui juga, survei tersebut menggunakan metode penarikan sampel melalui kuesioner dengan margin of error 2,83 % dan tingkat kepercayaan 95 %.

Exit mobile version